Rabu, 02 November 2022

sejarah makanan sumatra selatan

 Sejarah Makanan Khas Palembang

Palembang merupakan salah satu daerah di Indonesia yang dikenal memiliki kuliner yang bercita rasa khas dan enak. Ibu kota dari Sumatera Selatan ini menyimpan kekayaan kuliner yang sangat sayang untung dilewatkan. Anda bisa menemukan sensasi rasa yang gurih, pedas, segar sampai manis dari jajaran kuliner khas Palembang. Selain memiliki cita rasa yang khas, kuliner Palembang juga memiliki cerita tersendiri berkaitan dengan sejarah Kota Palembang dan perkembangan kehidupan masyarakat disana.


 

1. Pempek

pempek bisa dibilang sebagai icon kuliner Palembang. Pempek adalah makanan wajib yang harus dicoba dan dijadikan oleh oleh bila anda berkunjung ke Palembang. Pempek dibuat dari daging ikan yang digiling halus kemudian dicampur dengan tepung kanji. Daging ikan yang digunakan bisa dari ikan belida, ikan gabus, ikan tenggiri dan banyak ikan lainnya.

2. Tempoyak

Tempoyak adalah makanan berbahan dasar durian yang ditumus dengan irisan bawang dan cabai. Tempoyak dihidangkan layaknya sambal dan menjadi pelengkap makanan utama yang sedap.

3. Pindang

Pindang adalah olahan kuah yang memiliki perpaduan rasa segar, gurih dan pedas yang sangat khas. Pindang dibuat dari bumbu rempah khas Indonesia yang cocok dengan selera kebanyakan orang Indonesia, termasuk orang Palembang. Isi dari pindang ini bermacam macam, bisa berupa pindang ikan patin, pindang udang, pindang tulang, pindang ikan baung, pindang telur ikan, pindang ikan gabus dan banyak lainnya.